Dari Abu Hurairah ra, dia berkata, "Rasululah SAW bersabda;
لاَ تَقُوْمُ السَّاعَةُ حَتَّى تَعُوْدَ جَزَِْرَةُ الْعَرَبِ مُرُوْجًا وَ أَنْهَارًا
"Kiamat tidak akan terjadi sampai jazirah Arab kembali penuh dengan padang-padang rumput dan sungai-sungai." (HR. Muslim)
Banyak ahli geologi zaman ini mengisyaratkan bahwa jazirah Arab
dahulu penuh dengan padang-padang rumput dan sungai-sungai. Dan bahwa
sekarang sedang ada peralihan gerak timbunan salju pada kedua kutub
utara dan selatan menuju jazirah Arab. Peralihan ini akan menyulap
padang pasir menjadi kebun-kebun dan sungai-sungai, karena ia membawa
air dalam jumlah yang sangat banyak yang mampu mencukupi padang-padang
pasir itu untuk berubah menjadi kebun-kebun dan sungai-sungai.
Dalam Konferensi Untuk Perlindungan Lingkungan Hidup yang diadakan di
Thailand disebutkan bahwa hasil kajian menjelaskan bahwa timbunan salju
di bagian utara Amerika Serikat akan mencair sekitar tahun tahun 2030
dan yang demikian itu disebabkan karena timbunan salju sedang beralih
menuju Jazirah Arab.
Dan tidaklah samar atas seorang pun bahwa konferensi-konferensi yang
diadakan pada masa ini berkaitan dengan perubahan iklim, sementara para
ilmuwan tidak ada yang tahu bahwa iklim akan beralih kecuali setelah
beberapa tahun belakangan ini saja. Tidaklah seorang manusia mengetahui
hal ini kecuali ia adalah Rasul dari sisi Allah.
Sebagaimana diberitakan oleh TV Arab Saudi bahwa di Arab Saudi yang
merupakan daerah gurun pasir yang sangat panas dimana matahari bersinar
sepanjang hari, telah terjadi suatu fenomena alam yang langka yaitu
turunnya salju dengan lebatnya. Tepatnya di daerah Tabuk 1500 km dari
Riyad (Ibukota Arab Saudi). Ketebalan salju mencapai 20 cm, dan di
Yordania suhu mencapi titik beku ( 0 derajat celcius).
...Sebagaimana diberitakan oleh TV Arab Saudi bahwa di Arab Saudi yang merupakan daerah gurun pasir yang sangat panas dimana matahari bersinar sepanjang hari, telah terjadi suatu fenomena alam yang langka yaitu turunnya salju dengan lebatnya...
Ada apa gerangan dengan terjadinya fenomena alam tersebut? Bagi umat
Islam yang telah memahami ajaran Islam, turunnya salju di arab saudi ini
bukan merupakan hal yang aneh, karena hal ini telah diterangkan oleh
Nabi Muhammad SAW 1400 tahun yang lalu. Saat itu para sahabat menanyakan
kepada Rasulallah SAW mengenai kapan datangnya hari kiamat.
Rasulallah SAW bersabda, “Hari Akhir tidak akan datang kepada kita
sampai dataran Arab sekali lagi menjadi dataran berpadang rumput dan
dipenuhi dengan sungai-sungai (HR Muslim)”
Para ilmuwan dari King Abdul Aziz University (Arab Saudi) bekerja
sama dengan para ilmuwan barat dan manca negara telah melakukan
penelitian ilmiah mengenai fenomena-fenomena alam yang diterangkan dalam
Al-Quran dan Al-Hadist.
Salah satunya mengkaji mengenai Hadist Rasulullah SAW di atas. Kajian
ini antara lain dilakukan bersama dengan seorang orientalis, Profesor
Alfred Kroner, seorang ahli ilmu bumi (geologi) terkemuka dunia, dari
Department Ilmu Bumi Institut Geosciences, Johannes Gutenburg
University, Mainz, Germany. Ketika ditanyakan kepada Prof. Korner oleh
para Ilmuwan King Abdul Aziz sebagaimana diterangkan dalam Islam dan
Sains hal. 25-26
Bagaimana Nabi Muhammad SAW bisa mengetahui bahwa dahulu kala jazirah
Arab merupakan padang rumput yang subur dan dipenuhi oleh sungai-sungai
yang mengalir? Karena Prof. Korner tidak beriman kepada Al-Quran dan
Al-Hadist, ia menjawab dengan tuduhan bahwa bisa saja Nabi Muhammad SAW
mengetahui hal tersebut dari kitab-kitab lama seperti Zabur, Taurat dan
Injil yang sering menceritakan bahwa dulu di dataran Arab merupakan
padang rumput yang subur dengan banyaknya cerita tentang para
penggembala ternak dan kebun anggur.
Atau bisa jadi Nabi Muhammad SAW menconteknya dari ilmuwan-ilmuwan
dari Roma pada saat itu. Menanggapi tuduhan Prof. Korner tersebut,
Ilmuwan King Abdul Aziz menjawab, “OK, anda bisa saja menuduh seperti
itu, tapi apakah keadaan dataran Arab yang subur dahulu kala itu bisa
dibuktikan secara ilmiah pada masa Nabi Muhammad SAW hidup 1400 tahun
yang lalu?”
Prof. Korner menjawab pada masa itu belum dapat dibuktikan karena
sains dan teknologinya tidak memungkinkan. Apakah hal itu benar-benar
terjadi dan dapat dibuktikan secara ilmiah dengan teknologi canggih
dewasa ini? Prof. Korner menjawab ya!
Dahulu dataran Arab dipenuhi dengan kebun-kebun yang subur dan
sungai-sungai yang mengalir. Secara ilmiah keadaan tersebut dapat
dibuktikan. Prof.Korner menjelaskan bahwa dahulu selama Era Salju (Snow
Age), Kutub Utara icebergs perlahan-lahan bergerak ke arah selatan
sehingga relatif berdekatan dengan Semenanjung Arab, pada saat itu iklim
dataran Arab berubah dan menjadi salah satu daerah yang paling subur
dan hijau di muka bumi. Ini merupakan fakta sains yang tidak bisa
dibantah.
Pertanyaan selanjutnya, bagaimana Nabi Muhammad SAW dapat mengetahui
juga bahwa sekali lagi dataran Arab itu akan menjadi daerah yang subur
dipenuhi kebun-kebun dan sungai-sungai sebagai tanda datangnya hari
kiamat, padahal pada masa itu 1400 tahun yang lalu teknologinya belum
memungkinkan untuk mengetahui hal tersebut? Informasi tersebut satu pun
tidak diterangkan baik dalam kitab-kitab terdahulu maupun dalam
penelitian ilmuan-ilmuan Roma.
Prof. Korner menjawab dengan malu-malu, bahwa Nabi Muhammad SAW dapat
mengetahui informasi itu pasti dari sesutu yang mengetahui betul
mengenai alam ini (cuma Prof. Korner mengelak untuk mengatakan secara
terus terang bahwa sebenarnya informasi itu datangnya dari Tuhan, Allah
SWT yang paling tahu tentang alam ini, karena Dia-lah yang telah
menciptakan dan mengaturnya).
Dan apakah informasi yang dikabarkan Nabi Muhammad SAW 1400 yang lalu
bahwa sekali lagi dataran Arab itu akan menjadi daerah yang subur
dipenuhi kebun-kebun dan sungai-sungai benar-benar akan terjadi?
...sekarang terbukti bahwa salju telah beberapa kali turun di dataran Arab sebagaimana diberitakan TV Arab Saudi. Kejadian di atas merupakan salah satu bukti yang telah dijanjikan Allah SWT yang disampaikan melalui Nabi Muhammad SAW dalam Al-Quran dan Al-Hadist...
Prof.Korner menjawab dengan tegas, “Ya, karena sebenarnya proses itu
sekarang sedang terjadi. Era Salju Baru (New Snow Age) sebenarnya telah
dimulai. Sekali lagi, sekarang salju di kutub Utara sedang
merangkak/bergeser perlahan-lahan ke arah selatan mendekati Semenanjung
Arab. Hal ini dapat dibuktikan dengan fakta dan sains, dimana
tanda-tanda itu nampak dengan jelas di dalam badai salju yang menghujani
bagian utara Eropa dan Amerika setiap musim salju tiba.”
Dan sekarang terbukti bahwa salju telah beberapa kali turun di
dataran Arab sebagaimana diberitakan TV Arab Saudi. Kejadian di atas
merupakan salah satu bukti yang telah dijanjikan Allah SWT yang
disampaikan melalui Nabi Muhammad SAW dalam Al-Quran dan Al-Hadist.
Sehingga benarlah bahwa Al Quran dan hadist adalah benar datang dari
Tuhan pencipta alam semesta ini, yaitu Allah SWT.
Masih banyak lagi kebenaran tentang fenomena alam yang diterangkan
dalam Al-Quran dan Al-Hadist yang dikabarkan 1400 tahun yang lalu yang
baru terbukti secara ilmiah melalui penelitian sains dan teknologi
canggih selama bertahuan-tahun sampai sekarang ini.
Al-Quran merupakan mu’jizat terbesar yang diberikan Allah SWT kepada
Nabi Muhammad SAW dibandingkan dengan mu’jizat-mu’jizat lain yang
diberikan Allah kepada para nabi Allah SWT yang lain. Mu’jizat merupakan
salah satu bukti yang diberikan Allah untuk membuktikan kepada umat
manusia bahwa seseorang yang diutus itu benar-benar merupakan nabi dan
untusan Allah SWT.
Bukan hanya di Saudi Arabia namun semua jazirah Arab Negara yang
mendapat Hujan Salju antara lain Arab Saudi, Palestina, Suriah, dan
Lebanon. Salju turun deras di daerah Palestina dan membuat negeri yang
sedang perang itu mirip di daerah Rusia. Sedangkan di Arab Saudi banyak
warga yang kaget dan senang karena itu merupakan pertama kalinya mereka
bisa bermain salju dengan bebas. Bahkan tahun 2013 kita dikejutkan oleh
salju yang mengubur Spinx dan Pyramid di Mesir serta membuat daratan
semenanjung Sungai Nil membeku terkena Salju. Wallahu alam.
(riafariana/voa-islam.com)
Sumber: Dari berbagai sumber