Wednesday, 27 January 2016

6 Kegiatan Ini Bisa Jadi Kado Termanis Buat Ibu Tersayang

Hari ibu sebentar lagi tiba nih. Kamu sudah tahu belum mau ngasih kado apa buat ibumu tersayang? Atau kamu sedang tidak punya uang untuk membeli kado tersebut? Tenang, masih ada yang bisa kamu berikan secara cuma-cuma untuk ibu, apalagi kalau bukan “waktu luang”.
Kamu bisa menyisakan waktu luangmu untuk menghabiskannya bersama ibu. Gak perlu lama-lama, sehari aja juga udah bisa buat ibu bahagia loh. Gak usah bingung juga mau ngelakuin apa dihari itu sama ibu. Kamu bisa melakukan hal-hal seperti di bawah ini loh :


1.Serunya Memasak Bersama Ibu

Setiap hari ibu sudah memanjakan kita dengan masakan-masakannya yang lezat. Walau harus berkotor-kotor ria, ibu tetap ikhlas melakukannya dengan cinta. Di hari ibu nanti, nggak ada salahnya kalau kamu yang gantian memasak makanan untuknya.
Serunya Memasak Bersama Ibu
Atau kalau mau lebih seru lagi, ajak ibumu untuk memasak bersama. Memasak sambil bercerita-cerita tentang masa kecilmu atau tentang masa muda ibumu, pasti akan menjadi moment yang begitu manis buat ibu dan juga kamu sendiri.

2. Nostalgia Dengan Album Kenangan

Saat sehari bersama ibu nanti, coba deh kamu ajak ibumu duduk di taman sambil minum teh bersama. Biar lebih seru, cobalah kamu bawa semua album kenangan keluargamu. Kamu bisa bernostalgia bersama ibumu dengan foto-foto tersebut.
Nostalgia Dengan Album Foto Lama
Rayu ibumu untuk menceritakan kisah yang ada di balik foto tersebut. Entah itu foto saat kamu masih kecil, foto saat ibu masih muda ataupun foto saat ibu dan ayahmu saat pertama kali dilanda asmara. Dijamin deh,ibumu akan semangat menceritakannya dan kamu pun akan senyum-senyum sendiri mendengarnya.

3. Olahraga Pagi Bersama

Ibu kamu mungkin sudah jarang sekali berolahraga di luar rumah. Paling-paling keringat yang ibu keluarkan itu efek dari letihnya membersihkan rumah yang berantakan. Padahal berolahraga sambil menghirup udara segar, itu juga penting loh.
Jogging Bersama Ibu Juga Tak Kalah Menarik
Maka dari itu, kamu bisa mengajaknya berolahraga pagi bersama. Nggak perlu yang muluk-muluk seperti yoga, aerobic atau semacamnya. Lari pagi keliling perumahan juga sudah cukup kok. Bagi ibu, apapun terasa menyenangkan asal bersama kamu.

4. Pergi Ke Salon Atau Spa

Terlalu fokus mengurus kamu dan keluarga, ibu jarang sekali mengurus dirinya sendiri. Beliau sudah lama tidak memanjakan dirinya sendiri. Maka dari itu, nggak ada salahnya nih kalau sekarang kamu mengajak beliau untuk  melakukan perawatan agar tubuhnya kembali segar.
Melakukan Perawatan Diri Bersama Ibu
Ke salon bareng teman itu udah biasa, ke salon bareng ibu baru luar biasa. Nggak ada salahnya kok, uang hasil kerja kerasmu selama ini kamu gunakan untuk memanjakan diri berdua dengan ibu melakukan perawatan tubuh, mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki.

5. Travelling Bersama Ibu

Travelling bersama ibu juga tak kalah menarik nih. Ibu kan juga perlu refreshing, mengingat selama ini beliau banting tulang mengurus rumah. Tapi jangan ajak ibu kamu buat naik gunung ya, maklum deh dari umurnya, fisik ibu kan sudah sedikit melemah.
Berlibur Bersama Ibu
Kamu bisa mengajak ibu menghabiskan quality time bersama. Coba ajak beliau menikmati suasana pantai atau menyewa sebuah villa untuk menginap bersama keluarga. Momen-momen seperti ini tentu sangat ibu rindukan, di mana hanya ada beliau, kamu dan keluarga.

6. Ibu Pasti Senang Kalau Diajak Mudik

Ibu pasti sudah lama sekali tidak mengunjungi kampung halamannya. Beliau tentu juga sangat merindukan keluarga besarnya yang tinggal di kampung halamannya tersebut. Selain biaya, mungkin waktu yang menjadi alasannya.
Ibu Pasti Senang Kalau Diajak Mudik
Jika kamu mendapatkan kesempatan cuti yang cukup panjang dari kantormu, kamu bisa loh mengajak ibu mudik loh. Dijamin deh, untuk yang satu ini, ibu tidak akan menolak ajakanmu. Saat di kampung halaman, kamu juga bisa loh sekalian travelling di sana. Seru kan!
Sebenarnya tak rumit kok untuk membuat ibu bahagia. Bagi ibu, apapun yang ia lakukan jika itu bersamamu dan keluarga, maka sudah bisa menjadi kado terindah untuknya. Jadi gimana readers, sudahkah kamu menyiapkan waktu sehari untuk menghabiskannya bersama ibu?

0 komentar:

Post a Comment

Template by:

Free Blog Templates